|

Kabar Terbaru

PERINGATAN HUT JOGJA KE-256


Pemandangan unik tampak di SD Muhammadiyah Demangan Senin (8/10/2012). Pada hari itu seluruh warga sekolah, mulai dari guru, karyawan dan murid mengenakan busana adat Jawa lengkap.

Hal tersebut dilakukan dalam rangka memperingati HUT ke-256 Kota Yogya. Tidak hanya para siswa, guru dan staf di SD Muhammdaiyah Demangan, di sekolah lain pun tampak mengenakan pakaian yang sama.


Kegiatan yang dilakukan SD Muhammadiyah bermula dari esuai surat edaran yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta sebagai bentuk rasa cinta dan menghargai budaya Yogyakarta. 
Selain upacara bendera menggunakan busana jawa, SD Muhammadiyah Demangan juga melaksanakan berbagai kegiatan demi menyemarakkan hari jadi Kota Yogya kali ini. Kegiatan tersebut antara lain lomba mewarnai dan melukis (dengan tema HUT Jogja ke-256), lomba menyanyi bahasa jawa dan lomba keluwesan berbusana jawa.































Kemeriahan acara peringatan hari jadi kota Jogja ini dapat dilihat dari foto-foto berikut ini.


Tidak ada komentar